13 Gunung Terindah di Indonesia



icon indonesia tempat wisata terindah di indonesia
Welcome to Indonesia
Indonesia – Negeri dengan julukan negeri kepulauan, kenapa seperti itu? Tahun 1972, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) memublikasikan sebanyak 6.127 nama pulau-pulau di Indonesia. Pada tahun 1987 Pusat Survei dan Pemetaan ABRI (Pussurta ABRI) menyatakan bahwa jumlah pulau di Indonesia adalah sebanyak 17.508, di mana 5.707 di antaranya telah memiliki nama, termasuk 337 nama pulau di sungai. Badan Koordinasi Survei dan Pemetaan Nasional (Bakosurtanal), pada tahun 1992 menerbitkan Gazetteer Nama-nama Pulau dan Kepulauan Indonesia yang mencatat sebanyak 6.489 pulau bernama, termasuk 374 nama pulau di sungai. Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Pada tahun 2002 berdasarkan hasil kajian citra satelit menyatakan bahwa jumlah pulau di Indonesia adalah sebanyak 18.306 buah (sumber wikipedia).

Jajaran Gunung dari sabang hingga merauke bukan hanya banyak tapi juga menyimpan pemandangan terindah. Di indonesia tak terbilang jumlahnya, berapa banyak jajaran gunung yang berdiri tegak untuk menyempurnakan keseimbangan pulau-pulau di indonesia. 

وَأَلْقَىٰ فِي الْأَرْضِ رَوَاسِيَ أَنْ تَمِيدَ بِكُمْ وَأَنْهَارًا وَسُبُلًا لَعَلَّكُمْ تَهْتَدُونَ
{سورو النحل : 16/ 5}
Dan Dia menancapkan gunung-gunung di bumi supaya bumi itu tidak goncang bersama kamu, (dan Dia menciptakan) sungai-sungai dan jalan-jalan agar kamu mendapat petunjuk.
{QS. An Nahl : 16/ 15}

أَلَمْ نَجْعَلِ الْأَرْضَ مِهَادًا وَالْجِبَالَ أَوْتَادًا
{سورة النباء : 78/ 6-7}
Bukankah Kami telah menjadikan bumi itu sebagai hamparan, dan gunung-gunung sebagai pasak?
{QS. An Naba' : 78/ 6-7}


13 Gunung Terindah di Indonesia

1.      Gunung Rinjani

gunung rinjani tempat wisata terindah di dunia
Gunung Rinjani
Lombok, selain terkenal dengan pantainya yang indah dan memukau disini terkenal pula gunung yang tinggi menjulang seakan mencakar langit. Perjalanan dapat di tempuh melalui desa sembalun dimana bukit tiga dara yang menyajikan alam yang menyejukan. Sesampainya di gunung Rinjani yang eksotis dengan hutan tropis dan savana yang mempesona. Di tempat ini tak satu pun pepohonan yang tumbuh, sengatan matahari sangat terasa sampai-sampai mendapat julukan gunung pantai. Tepat di ketinggian 2000 MDPL kita jumpai danau indah bak permata tersembunyi.
  

2.  Gunung Semeru

gunung semeru tempat wisata terindah di dunia
Gunung Semeru
Gunung semeru merupakan Gunung yang yang memiliki ketinggian 3.676 meter diatas permukaan laut merupakan gunung paling aktif di indonesia. Tercatat setiap 20 menit terjadi kepulan asap di sertai mengeluarkan material pasir, dan kerikil atau yang biasa warga sekitar sebut “wedhus gembel” dan oleh warga hindu gunung semeru di percaya sebagai bapaknya para gunung. Meskipun demikian gunung semeru dengan puncaknya yang bernama mahameru merupakan destinasi tempat wisata favorit bagi pendaki lokal maupun internasional. Sepanjang pendakian akan banyak kita jumpai bunga edelweis dan anggrek endemik semeru. 


3.  Gunung Prau

gunung prau tempat wisata terindah di dunia
Gunung Prau
Keindahan gunung prau secara astronomi terletak 7° 11' 13" LS,  109° 55' 22" BT ini membagi secara administratif pada 3 kabupaten, yakni wonosobo, btang dan kendal. Waktu untuk menempu perjalanan ini kurang lebih 6 jam dan waktu tersingkat 2-3 jam saja apaila melewati desa dieng atau desa patak banteng. Habitat dan ekosistem yang terbilang langka baik fauna dan floranya mampu mengundang para pendaki lokal ataupun internasional untuk melakukan pendakian meskipun fasilitas yang di sediakan begitu minim. Owa jawa, macan kumbang , sigung jawa, rusa merupakan habitat fauna di gunung prau. Kantong semar dan bunga edelweis da bunga daisy masuk dalam deretan flora yang hidup di gunung prau dan yang lebih menarik lagi kita dapat menjumpai barisan bukit yang berundak-undak kecil, mungkin untuk memudahkan penggambaran seperti bukit teletubies. Tak ada yang mampu menahan godaan pendakian di gunung prau ini.


4.  Gunung Merbabu

gunung merbabu tempat wisata terindah di dunia
Gunung Merbabu
Jalur pendakian yang lumayan berbahaya terutama pada puncak merapi karena medan yang berat. Gunung merbabu sendiri memiliki puncak syarif dan kenteng songo dengan 5 kawah sambernyowo, kendang, rebab, cokrodimuko dan kombang. Ada jalur favorit bagi para pendaki dan yang terkenal jalur kopeng. Dari jalur kopeng dilanjutkan magelang dan turun melalui jalur selo boyolali. Bagai manusia yang tertidur, gunung ini sudah lama tidak menghembuskan letusan. 




  
  5.  Gunung Gede dan Pangrango

gunung gede pangrango tempat wisata terindah di dunia
Gunung Gede Pangrango
Gunung gede pangrango yang memiliki ketinggian 2.958dpl dan gunung pangrango 3.019dpl dengan tiga pintu pendakian utama meliputi cibodas, salabintana dan gunung putri. Gunung gede pangrango sendiri masuk dalam kawasan taman nasional gede pangrango dan hingga kini telah mulai membangun banyak sekali fasilitas seperti alun-alun suryakencana, kaldera, sumber mata air panas, air terjun, rumah hutan dn beberapa camping ground untuk masuk ke taman nasional gede pangrango sendiri terbilang murah hanya Rp. 2.500,- sudah bisa menikmati kebun raya cibodas dan bumi perkemahan mandalawangi.


6.      Gunung Papandayan

Gunung Papandayan
Gunung terindah di indonesia berikutnya, yakni berapi yang masih aktif ini terletak di desa sima jaya dan desa kramat wangi dengan ketinggian 2.665 dpl. Pemberian nama gunung papandayan sendiri merupakan sebuah cerita dari masyarakat sekitar, kata papandayan itu merupakan asal kata ‘panday” yang berarti pandai besi. Di balik cerita dan penamaan tersebut merupakan alkisah dari masyarakt yang sering mendengar suara-suara yang mirip seperti penempa besi yang datangnya dari kawah gunung tersebut.


7.      Gunung Bromo

gunung bromo tempat wisata terindah di dunia
Gunung Bromo
Gunung bromo yang menjadi ikon wisata probolinggo ini merupakan tempat wisata paling indah, menarik dan paling aktif yang berada di ketinggian 2.392 meter di atas permukaan laut. Sektor wisata yang membanggakan ini berada di 4 kabupaten di jawa timur, diantaranya probolinggo, pasuruan, lumajang dan kabupaten malang. 

Untuk melihat pemandangan yang lebih fantastik kita harus berjalan menanjak jauh lebih ke atas sekitar 2.780 meter, pemandangan tersaji matahari terbit dan kepulan asap gunung semeru dan barisan gunung lainnya seakan membawa kita ke atas negeri awan.


8.      Gunung Ijen

gunung ijen tempat wisata terindah di dunia
Gunung Ijen
Kawah ijen yang memiliki kedalaman 200 meter dengan ukuran kawah mencapai 960 x 600 meter. Kawah ini sendiri berada di tengah kaldera yang terluas di pulau jawa dengan diameter 6 km. Kawah ijen terbnetuk alami oleh proses letusan gunung ijen hingga membentuk sebuah kawah dan lambat laun kawah tersebut di penuhi air hingga membentuk danau. Warna hijau kebiruan berselimut kabut danau ini menambah mempesona, udara 10 derajat celcius merupakan rumah bunga edelweis dan cemara. Tak hanya di situ lereng kawah hidup pohon manisrejo dengan daun kemerahan dengan batuan sekitar berwarna belerang ke emasan menjadi sebuah harmoni yang sangat untuk di lupakan. Spesial effect mungkin hal tepat bagi kejadian alam yang luar biasa, hanya ada 2 di dunia hal ini terjadi ijen dan islandia. Blue fire adalah fenomena yang hanya ada 2 lokasi di dunia, untuk menikmati fenomena ini waktu terbaik menjelang pagi hari pukul 05.00 pagi wib.

  
9.      Gunung Kelimutu

gunung kelimutu tempat wisata terindah di dunia
Gunung Kelimutu
Dimana kalian akan mendapatkan pemandangan danau 3 warna?, yup di gunung kelimutu. Kelimutu merupakan gabungan dua kata keli “gunung” dan mutu “mendidih”. Kawasan kelimutu masukan dalam kawasan konservasi alam nasional sejak 1992. Danau tiga warna yang berbeda biru, merah dan putih masing-masing warna memiliki arti tersendiri dan jika kita menghitung secara keseluruhan kwtiga warna danau ini mencapai 1.051.000 meter persegi. Banyak dari mereka yang datang bukan hanya dari kalangan pendaki, masyarakat umum bahkan pene;iti ikut tertarik untuk menyaksikan kejadian alam yang langka ini. Untuk menuju ke kawasan ini, akses yang di tempuh melalui ibukota propinsi ibukota NTT kupang. Untuk fasilitas terbilang lengkap mulai dari lahan parkir sampai pada penginapan atau losmen.


10.  Gunung Patuha

gunung patuha tempat wisata terindah di dunia
    Mungkin kita lebih mengenalnya kawah putih, tapi siapa sangka kawah putih ini merupakan bentukan akibat letusan gunung patuha yang memiliki ketinggian 2.386 meter tersebut. Menurut legenda jawa barat terutama masyarakat sekitar gunung patuha, gunung patuha di dapat dari nama pak tua. Yang menarik dari gunung patuha ini menghasilkan kawah putih yang ketika sore harinya air danau dapat surut dengan tiba-tiba dan berubah warna ketika cuaca sedang terang, terkadang berwarna hijau, kemudian biru dan bahkan coklat susu. 
 

11.  Puncak jaya

gunung puncak jaya wijaya tempat wisata terindah di dunia
Puncak Jaya Wijaya
Objek wisata jaya wijaya yang terletak di provinsi papua yang memiliki ketinggian mencapai 4.884 meter diatas permukaan laut. Mendengar salju ada di indonesia seakan sebuah dongeng bagi kita orang indonesia, tapi tidak setelah kita mengetahui di atas puncak gunung jaya wijaya terselimuti salju. Tampak atas seperti permadani hitam dengan selimut putih memnatulkan cahaya mentari yang menyilaukan. Tak ayal tempat ini termasuk salah satu dari tujuh puncak yang sangat fenomenal dan di buru oleh para pendaki dari seluruh dunia. 




12.  Gunung Tambora
gunung tambora tempat wisata terindah di dunia
Gunung Tambora
Destinasi selanjutnya gunung tambora. Gunung tambora ini sempat menjadi bahan perbincangan akibat letusan terdahsyat yang terjadi tahun  1815. Letusan yang terjadi mampu mengubur tiga kerajaan yang berada di sekitarnya, bahkan dampaknya dapatdi rasakan di benua lainnya. Kini sang raja kembali tertidur bak raja yang terlelap telah tampak sebuah kawah menganga lebar dan tercipta sebuah pemandangan eksotis nan subur.

  

13.  Gunung Kerinci

gunung kerinci tempat wisata terindah di dunia
Gunung Kerinci
Inilah objek wisata terakhir yang akan kita bahas mengenai gunung terindah di indonesia. Gunung kerinci. Terletak di daerah yang terkenal dengan serambi madinah. Begitu banyak hal yang kita ungkap mengenai gunung kerinci dan sekitarnya. Gunung kerinci sendiri berada pada ketinggian 3.805 meter di atas permukaan laut, sedangkan luas kawah 400x120 meter berisi air yang berwarna hijau. Rawa air jernih di sebelah timur danau bento

 

Alam indonesia harus kita jaga termasuk gunung, hanya gelar terindah di Indonesia saja, namun tidak di jaga hanya mampu menciptakan keindahan semu dan tidak terjaga dengan baik. Bagimana caranya? Cara mudahnya jaga kebersihannya dan janganlah menebang pohon sembarangan, karena flora dan fauna pun layak punya kehidupan.




1 Response to "13 Gunung Terindah di Indonesia"