Kalian pernah
mendaki pegunungan himalaya, tepatnya pada ketinggian 6.719 mdpl? Pernahkah terbayang
jauh di sisi barat pegunungan himalaya terhampar sebuah lembah indah berbunga?.
Valley of flowers kita menyebutnya. Hamparan bunga dari bagian taman nasionl
provinsi uttarakhand, india membentang luas 87 kilometer. Pemandangan yang
menakjubkan ketika melihat hamparan warna-warni bunga. Kondisi alam yang
awalnya hanya di ketahui oleh hewan-hewan liar asiatic black bear, brown bear,
blue sheep dan lainnya lambat laun lokasi ini di ketahui oleh seorang pendaki
inggris frank s. Smythe pada 1931 silam.
Tak lama 8 tahun
kemudian tepatnya tahun 1939 seorang botanis bernama margareth legge datng
untuk meneliti tempat ini, namun sayang dalam tujuannya itu dia terperosok
kedalam jurang yang sangat dalam.
Untuk melihat
momen keindahan lembah bunga ini, sebaiknya datanglah antara bulan juni dan
oktober. Bunga-bunga endemik brahmakamal, blue poppy dan cobra lily siap
menunjukkan dirinya dengan warna yang cantik. Hanya ada satu bandara terdekat
sebagai akses yakni dehradun sekitar 295 kilometer atau sekitar 11 jam
perjalanan dari joshimath, di lanjutkan 1 jam dari gobindghat, kemudian
tracking 17 kilometer dan pada akhirnya butuh waktu 4-8 jam hingga sampai
valley of flowers. Maha indah Allah ta’ala yang telah menciptakan keindahan
yang tak ada habis-habisnya.
BERHARAP DANAU SUNTER DIPERCANTIK JADI TEMPAT WISATA
ReplyDelete